MP3EI (Masterplan Percepatan dan Perluasan Pembangunan Ekonomi Indonesia) merupakan salah satu upaya pemerintah dalam mengoptimalkan potensi Indonesia untuk menjadi salah satu kekuatan ekonomi dunia. Masterplan ini akan mencakup 17 aktivitas ekonomi utama Indonesia. Tidak semata usaha pemerintah pusat, tetapi pemerintah daerah, dunia usaha, para pakar, dan akademisi pun turut ambil bagian dalam masterplan ini. Aktivitias ekonomi tersebut dilakukan di 6 koridor ekonomi Indonesia yang dipusatkan pada 4 lokasi
Setelah peluncurannya (Jumat 27 Mei 2011), Presiden akan segera membentuk tim pelaksana yang akan diketuai langsung olehnya. Nantinya, tim tersebut akan menyusun rencana aksi sampai tahun 2014. Elemen-elemennya dikembangkan dari komitmen yang tertuang di dalam materi MP3EI.
Dalam retreat di Istana Bogor, bulan lalu, Presiden mengatakan MP3EI merupakan langkah awal untuk mendorong Indonesia menjadi negara maju. Targetnya, masuk 12 negara terbesar di dunia pada 2025 dengan pendapatan per kapita naik ke kisaran US$13 ribu-US$16 ribu dari saat ini sekitar US$3 ribu.
Pemerintah mengklaim MP3EI merupakan tema baru dalam pembangunan ekonomi wilayah yang tidak lagi mengarah pada eksploitasi dan ekspor komoditas mentah. Namun, lebih pada penciptaan nilai tambah.
Secara sektoral, ada enam sektor yang jadi prioritas MP3EI :
- Pangan
- Energi
- infrastruktur sebagai urat-urat perekonomian.
- Transportasi
- Pembiayaan dan perbankan
- UMKM
Sumber:
Koran Media Indonesia Jumat, 27 Mei 2011, halaman 7
dengan perubahan
_____________________________________________________________________________________
Yak. jadi itulah rencana terbaru dari Indonesia, MP3EI. Kedengarannya sih bagus ya. Tapi kalo di pelaksanaannya masih ada sikap kurang tegas, ada korupsi lah, apa lah. yaa gimana mau tercapai-_- semoga gak cuma sekedar rencana tapi bener-bener direalisasikan :) SEMANGAT INDONESIA !!!